TMMD ke-111 Kodim 0321 Rohil, Kaum Ibu Mengikuti Kegiatan Stunting di Aula Kantor Dinas Lingkungan Hidup Rohil

    TMMD ke-111 Kodim 0321 Rohil, Kaum Ibu Mengikuti Kegiatan Stunting di Aula Kantor Dinas Lingkungan Hidup Rohil

    ROKAN HILIR - Program sasaran non fisik giat TMMD ke-111 Kodim 0321/Rohil diantaranya kegiatan Posyandu, Stunting dan Pos Bindu PTM. Kegiatan Stunting dilaksanakan di aula gedung Dinas Lingkungan Hidup  Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Jalan Kecamatan komplek perkantoran batu enam Bagansiapiapi, Kamis (24/06/2021).

    Kegiatan ini banyak dikunjungi oleh masyarakat, terutama kaum ibu-ibu.     Kegiatan ini dilaksanakan oleh Satgas TMMD ke-111 yang bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Rohil. Kegiatan ini mengikuti aturan protocol kesehatan.  Rita Zahara, STr. Keb dari Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kabupaten Rohil sebagai nara sumber dalam kegiatan tersebut.

    Dalam arahannya kepada warga yang hadir, Rita Zahara  menyampaikan tentang  pencegahan dan penanggulangan Stunting.

    Stunting merupakan gangguan pertumbuhan kronis pada anak akibat kekurangan asupan nutrisi atau malnutrisi yang terjadi dalam waktu yang cukup lama. Stunting juga diartikan sebuah masalah kesehatan seorang bayi atau anak dalam pertumbuhan tubuhnya sehingga gagal memiliki tinggi badan yang ideal pada usianya.

    Penyebab terjadinya Stunting ini adalah asupan makanan yang dikonsumsi tidak memenuhi kebutuhan nutrisi penting sesuai usia anak,   seperti kebutuhan lemak, karbohidrat, dan protein. Sedangkan faktor penyebab lainnya juga dipengaruhi oleh ketidakseimbangan hormon yang dipicu stress, serta riwayat kesehatan anak yang sering terserang infeksi diusia dini.

    Tampak kaum ibu mendominasi ruang ini. Mereka mendengarkan penyuluhan yang disampaikan oleh narasumber. Seusai penyuluhan diberikan waktu untuk sesi tanya jawab. Tampak kaum ibu sangat antusias mengikuti kegiatan ini.

    “Kita harap kegiatan ini dapat dilaksanakan secara berkala sehingga menambah pengetahuan kaum ibu, ”tutur salah satu ibu yang enggan menyebutkan namanya ke jurnalis. (andi/***)

    riau rohil
    Andy Gunawan Riothallo

    Andy Gunawan Riothallo

    Artikel Sebelumnya

    Tim WASEV TMMD ke 111 Kunjungan Kerja ke...

    Artikel Berikutnya

    Tim Wasev Mabesad Kunker di Rohil: Pemda...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Gelar Razia Rutin Bersama APH, Lapas Tembilahan Wujudkan Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakata

    Ikuti Kami